Rekomendasi Tempat Les Private Bahasa Inggris di Surabaya

Nggak pede ngomong Inggris? Tenang, Cetta bantuin kamu temuin tempat les private bahasa Inggris di Surabaya yang bikin kamu jadi cas cis cus ngomong Inggris. Mulai dari yang harganya ramah di kantong sampai yang punya fasilitas lengkap, semua ada di sini. Penasaran kan? Yuk, simak bareng!
Rekomendasi Tempat Les Private Bahasa Inggris di Surabaya

Cetta Online Class
Belajar Bahasa Inggris Tanpa Ribet
Plus Dapet Diskon 10%

CETTANggak pede ngomong Inggris? Tenang, Cetta bantuin kamu temuin tempat les private bahasa Inggris di Surabaya yang bikin kamu jadi cas cis cus ngomong Inggris. 

Mulai dari yang harganya ramah di kantong sampai yang punya fasilitas lengkap, semua ada di sini. Penasaran kan? Yuk, simak bareng!

Jangan skip artikelnya, ya.

 

Kenapa Sih Bahasa Inggris itu Penting?

Kamu pasti bertanya-tanya kenapa sih banyak orang yang belajar bahasa Inggris, emangnya sepenting apa sih bahasa Inggris?

Jawabannya udah jelas, bahasa Inggris itu penting banget!

Pertama, bahasa Inggris itu adalah bahasa yang digunakan di dunia internasional, artinya semua orang yang berbeda-beda negara, maka akan menggunakan bahasa Inggris buat komunikasi.

 

Jadi, kalau kamu nanti bepergian ke luar negeri, atau bisa aja ke Inggris, kamu bakal berkomunikasi dengan orang asing pakai bahasa Inggris.

Nggak cuma itu, kalau kamu jago bahasa Inggris juga bakal kelihatan lebih cerdas dan berpendidikan.

Oleh karena itu kamu wajib banget bisa berbahasa Inggris.

 

Nah, yang nggak kalah pentingnya lagi adalah, kalau kamu jago bahasa Inggris bakal lebih gampang kalau mau berkarir.

Sekarang ini banyak banget perusahaan yang mencari karyawan dengan syarat harus bisa bahasa Inggris.

BACA JUGA:  To be: Pengertian, Cara Pakai dan Contohnya dalam Bahasa Inggris

Jadi udah tau kan sekarang kenapa bahasa Inggris itu penting?

 

Rekomendasi Tempat Les Private di Surabaya

Nah, buat kamu yang mau jago bahasa Inggris dan lagi nyari tempat les private bahasa Inggris di Surabaya, Cetta bakal kasih beberapa rekomendasi buat kamu.

Cetta Online Class

Yang pertama, meskipun nggak nyediain kelas offline, tapi Cetta Online Class punya pilihan kelas bahasa Inggris private yang bisa kamu pilih.

Jadi, meskipun kamu di Surabaya, kamu bisa belajar jarak jauh secara online bareng Cetta.

Lebih gokilnya lagi, Cetta itu harganya terjangkau banget, lho. Dan kamu bakal diajarin langsung oleh tutor yang profesional serta berpengalaman.

 

Nggak cuma itu, karena belajarnya secara online, jadi kamu bebas nanya kapan aja kalau kamu menemukan sesuatu yang harus kamu tanyakan.

Fleksibel banget ‘kan?

Neo Edukasi

Kalau kamu emang mau nyari tempat les yang bisa dateng ke rumah atau private, kayaknya Neo Edukasi ini cocok banget buat kamu.

Karena Neo Edukasi adalah tempat les yang menyediakan guru privat yang bisa datang ke rumah.

Mulai dari TK, SD, SMP, SMA, atau keperluan lain yang menyangkut bahasa Inggris disediakan oleh Neo Edukasi.

Kabar baiknya, Neo Edukasi nggak cuma ada di Surabaya aja, tapi udah ada 17 cabang lainnya di kota-kota besar. 

Akademi Prestasi

Selanjutnya ada juga tempat les private bahasa Inggris yang cocok banget buat kamu yang ada di Surabaya.

Ya, Akademi Prestasi adalah tempat les private bahasa Inggris yang berbasis islami dan menyediakan mata pelajaran mulai dari PRA TK, SD, SMP, SMA, UTBK sampai umum, kurikulum nasional dan internasional.

Ruang Guru

Les private bahasa Inggris Surabaya lainnya adalah Ruang Guru. Ruang Guru adalah solusi buat kamu yang lagi nyari guru les private bahasa Inggris.

BACA JUGA:  Mudah, Inilah Cara Membaca Jam Dalam Bahasa Inggris

Ruang Guru menyediakan guru les yang bisa dipanggil ke rumah untuk mengajarkan materi yang sesuai dengan kebutuhanmu, bisa TK, SD, SMP, SMA, Kuliah, dan Umum.

Selain itu biaya belajarnya juga cukup terjangkau yaitu mulai dari Rp70.000 per jamnya.

LBB Einstein Surabaya

Berikutnya kalau kamu lagi nyari tempat les private bahasa Inggris di Surabaya, LBB Einstein Surabaya bisa jadi pilihan.

Di sini kamu nggak cuman belajar bahasa Inggris aja, tapi kalau kamu mau beljar pelajaran yang lain juga bisa.

Pilihannya ada Matematika hingga les mengaji. Lengkap banget ‘kan.

Avicenna Education

Selanjutnya ada Avicenna Education yang menyediakan dua program sesuai dengan kebutuhanmu.

Kamu bisa pilih mau belajar untuk program yang berorientasi pendidikan atau prestasi akademik atau keterampilan berbahasa saja.

Kalau kamu ada waktu senggang kamu bisa mengunjungi kantornya yang ada di Jl. Gubeng Kertajaya, I/59.

Brain Academy Center by Ruang Guru

Selain Ruang Guru, ada juga tempat les private bahasa Inggris yaitu Brain Academy Center by Ruang Guru.

Di sini kamu bisa belajar atau les private secara online maupun offline yang dikombinasikan dengan baik.

Kamu bisa ngunjungin ke lokasi langsung yang ada di Jl. Kusuma Bangsa No. 74, Surabaya untuk info selengkapnya.

LBB Adinata

Rekomendasi tempat les private bahasa Inggris di Surabaya berikutnya adalah LBB Adinata yang berada di Griya Bhayangkara, Sidoarjo. 

Meskipun ada di Sidoarjo, tapi LBB Adinata juga nerima murid yang ada di Surabaya.

LBB Adinata menyediakan guru les private semua mata pelajaran, termasuk bahasa Inggris mulai dari tingkat TK sampai SMA.

BACA JUGA:  30 Ucapan Selamat Menang Lomba dalam Bahasa Inggris dan Artinya

Gurulesku

Dan rekomendasi terakhir buat kamu yang cari guru les private bahasa Inggris yaitu Gurulesku.

Gurulesku adalah bimbel yang menyediakan guru mulai dari TK hingga SMA yang ada di Surabaya.

Nggak cuma itu, Gurulesku juga termasuk tempat les dengan harga terjangkau dan banyak fasilitas seperti e-modul, e-soal, try out hingga konsultasi program studi.

Dari beberapa tempat les di atas, kamu bebas mau pilih yang mana aja sesuai dengan kebutuhanmu.

 

Mau Les Bahasa Inggris Private dan Online? Di Cetta Aja!

Nah, buat kamu yang mau les private bahasa Inggris tapi pingin secara online, Cetta Online Class adalah solusinya.

Kalau kamu belajar bareng Cetta, kamu nggak perlu jauh-jauh datang ke tempat kursus, cukup dari rumah kamu udah bisa belajar bahasa Inggris sampe mahir.

Terus kamu juga nggak perlu keluarin biaya yang gede banget buat jago bahasa Inggris. 

 

Nggak cuma itu, kalau kamu belajar bahasa Inggris di Cetta English, kamu bakal cepat mahir, karena kamu bakal belajar bareng tutor berpengalaman dan profesional.

Cetta juga nerapin sistem belajar yang menyenangkan dan interaktif, biar kamu lebih mudah lagi untuk memahami bahasa Inggris.

Jadi, tunggu apa lagi, yuk kursus bahasa Inggris di Cetta Online Class!

 

Itulah tadi beberapa rekomendasi les private bahasa Inggris di Surabaya yang bisa kamu pilih.

Di mana pun tempatmu belajar bahasa Inggris, harus tetap semangat dan sungguh-sungguh, ya.

Selamat belajar!

Bagikan Artikel ini:

Artikel Lainnya
5 Contoh Cerita Pendek Bahasa Jepang, Cocok Untuk Belajar!
Bahasa Jepang
5 Contoh Cerita Pendek Bahasa Jepang, Cocok Untuk Belajar!

Pernah nggak sih penasaran gimana caranya belajar bahasa Jepang lewat cerita? Nah, Cetta kasih bocoran nih, ada 5 contoh cerita pendek yang bisa bikin kamu makin jago bahasa Jepang. Mulai dari kisah lucu tentang makanan sampai cerita mengharukan tentang persahabatan, semuanya ada di sini. Penasaran? Yuk, langsung baca!

Baca Selngkapnya »
7 Website Belajar Bahasa Jepang Terbaik (Gratis & Berbayar!)
Bahasa Jepang
7 Website Belajar Bahasa Jepang Terbaik (Gratis & Berbayar!)

Pengen jago bahasa Jepang tapi bingung mulai dari mana? Tenang, Cetta sudah merangkum 7 website belajar bahasa Jepang terbaik buat kamu, dari yang gratis sampai berbayar, dari yang cocok untuk pemula sampai yang level dewa! Cetta juga kasih tips gimana cara milih website yang paling cocok sama gaya belajarmu. Gak sabar? Yuk, langsung simak rekomendasi Cetta!

Baca Selngkapnya »
Cara Mudah Bilang 'Terima Kasih' dalam Bahasa Jepang
Bahasa Jepang
Cara Mudah Bilang ‘Terima Kasih’ dalam Bahasa Jepang

Penasaran gimana cara bilang ‘terima kasih’ dalam bahasa Jepang selain ‘arigato’? Cetta bakal bocorin rahasianya! Gak cuma itu, Cetta juga bakal kasih tahu kapan waktu yang pas buat pakai setiap ungkapan terima kasih, biar kamu makin jago bahasa Jepang. Jangan sampai ketinggalan, ya!

Baca Selngkapnya »

Isi Data Diri Dulu, Yuk!
Cetta Akan Kirimkan Kode Promonya ke Emailmu