[Landing Page] Cara Menemukan Kursus Bahasa Inggris Gratis dan Bersertifikat

Belajar bahasa Inggris merupakan salah satu cara efektif untuk meningkatkan keterampilan dan membuka peluang kerja. Meskipun begitu, biaya yang dibutuhkan untuk mengikuti kursus bahasa Inggris di sekolah bahasa atau lembaga kursus terkadang dapat menjadi beban bagi sebagian orang.

Namun, tahukah kamu bahwa ada banyak pilihan kursus bahasa Inggris yang gratis dan dapat memberikan sertifikat kepada pesertanya? Nah, kalau kamu berminat untuk belajar bahasa Inggris lebih lanjut, maka artikel ini akan sangat membantu kamu, loh.

Berikut adalah langkah-langkah yang dapat kamu ikuti untuk menemukan kursus bahasa Inggris gratis yang bersertifikat:

Carilah Informasi di Internet

Salah satu cara terbaik untuk menemukan kursus bahasa Inggris gratis adalah dengan mencari informasi di internet. Kamu dapat menggunakan mesin pencari seperti Google untuk menemukan kursus atau program-program yang tersedia. 

Ketikkan kata kunci seperti “kursus bahasa Inggris gratis” atau “kursus bahasa Inggris gratis dengan sertifikat” untuk mendapatkan hasil pencarian yang lebih spesifik. Dengan mencarinya melalui Google, kamu akan mendapatkan banyak rekomendasi tempat kursus dan program-program yang tersedia secara gratis, loh.

Coba Kunjungi Website Kursus

Beberapa sekolah bahasa atau lembaga pendidikan mungkin menawarkan kursus bahasa Inggris gratis dengan sertifikat. Kamu dapat mengunjungi situs web mereka untuk mengetahui lebih lanjut tentang kursus yang tersedia dan persyaratan yang dibutuhkan untuk mendaftar.

Kamu juga bisa mengikuti sosial media mereka untuk mendapatkan promo-promo terbaru dari institusi tersebut, loh. Misalnya saja, Cetta Online Class sering membuat event-event tertentu yang bisa kamu ikuti.

BACA JUGA:  Lagi Cari Contoh Surat dalam Bahasa Mandarin? Yuk Cek Disini!

Apakah gratis? Tentu saja, kamu bisa mengikuti event atau program yang dibuat oleh Cetta Online Class secara gratis. Tidak hanya itu, kamu bahkan bisa mendapatkan sertifikat yang bisa kamu upload di laman Linkedin kamu, loh.

Carilah Program yang Ditawarkan oleh Universitas atau Perguruan Tinggi

Tidak hanya tempat kursus saja yang biasanya memberikan program kursus secara gratis, beberapa universitas atau perguruan tinggi seringkali juga menawarkan kursus bahasa Inggris gratis dan bersertifikat kepada pesertanya. 

Kamu dapat melihat program-program yang sedang atau akan mereka adakan melalui laman website mereka, melalui sosial media mereka atau melalui platform-platform lain yang biasanya sering dijadikan sebagai tempat berbagi event.

Belajar Bahasa Inggris Dengan Kelas Online

Apabila biaya bukan menjadi masalah buat kamu, mungkin kelas online bisa menjadi salah satu hal yang bisa kamu pertimbangkan.

Dibandingkan dengan kursus secara konvensional, belajar bahasa Inggris melalui kelas online biasanya akan lebih murah, loh. Bahkan, kamu dapat menghemat hingga 80% apabila kamu mengikuti kelas online.

Coba Kelas Online di Cetta Online Class

Nah, kalau kamu tertarik untuk kursus bahasa Inggris secara online dan mendapatkan sertifikat yang bisa kamu gunakan untuk bekerja atau mendaftar di perguruan tinggi. Maka kamu bisa mencoba kelas online yang terdapat di Cetta Online Class.

Terdapat beberapa English Programs yang bisa kamu ambil sesuai dengan kebutuhan kamu, loh. Buat kamu yang suka belajar secara 1-on-1 bersama dengan tutor, maka kamu bisa mengambil kelas private 1-on-1 di Cetta Online Class.

Nah, apabila kamu suka belajar bahasa Inggris secara berkelompok, maka kamu bisa mencoba untuk memilih kelas reguler atau kelas private group yang terdapat di Cetta Online Class.

BACA JUGA:  Yuk, Belajar Angka Mandarin dari Tutor Cetta!

Itulah beberapa cara yang dapat kamu ikuti untuk menemukan kursus bahasa Inggris gratis yang bersertifikat. Ingatlah bahwa kursus yang gratis tidak selalu berarti berkualitas rendah, jadi jangan ragu untuk mencari dan mengikuti kursus yang sesuai dengan kebutuhan dan tujuan belajar kamu. Selamat belajar!

Bagikan Artikel ini:

Artikel Lainnya

Isi Data Diri Dulu, Yuk!
Cetta Akan Kirimkan Kode Promonya ke Emailmu